Posts

Showing posts from November, 2018

Definisi Cybercrime

Image
Indonesia mengalami perkembangan yang pesat bidang teknologi informasi dan komunikasi dari tahun 2000 sampai sekarang. Banyak teknologi baru yang muncul dan dapat diterima oleh masyarakat indonesia. Tahun 2016 sebanyak 132,7 juta masyarakat Indonesia telah terhubung dengan internet dan terus bertambah setiap tahunnya. Trend menunjukkan bahwa teknologi internet digunakan untuk bersosialisasi dan berbisnis baik dari kalangan pelajar, mahasiswa, karyawan maupun orang dewasa. Era digital atau cyber merupakan era teknologi yang sangat cepat berkembang. Apabila suatu negara ketinggalan atau tidak mempunyai teknologi pertahanan dalam bidang cyber, maka hal tersebut dapat menjadi ancaman tersendiri bagi negara yang bersangkutan. Pemanfaatan teknologi informasi disamping memberi manfaat bagi masyarakat, juga memiliki peluang disalahgunakan untuk melakukan kejahatan baik yang biasa maupun yang secara khusus mentargetkan infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi, dengan dampak negatif yang...

Surabaya membara

Image
Pelaksanaan drama kolosal 10 November "Surabaya Membara" , Jumat (9/11) malam berujung duka. Puluhan penonton terjatuh dari atas viaduk saat kereta dari Sidoarjo menuju Stasiun Pasar Turi melintas. Terjadi insiden tiga orang penonton tewas saat melihat pertunjukan, berikut merupakan identitas tiga korban tewas tragedi drama kolosal "Surabaya Membara" : 1). Erikawati (9) warga Jalan Kalimas Baru No. 61, Surabaya. Erika terjaatuh dari viaduk dan dibawa ke kamar mayat (KM) RSUD Dr Soetomo Surabaya. 2). Helmi Suryawijaya (13) warga Karang Tembok Gang 5, Surabaya. Ia terlindas kereta api yang melintas di viaduk. Jenazah Helmi dilarikan ke kamar mayat RSUD Dr Soetomo Surabaya. 3). Bagus Ananda (17) warga Jalan Ikan Gurami 6/27, Surabaya. Ia meninggal lantaran terjatuh dari viaduk dan langsung dibawa ke kamar mayat RSUD Dr. Soewandhie, Surabaya. Selain itu, puluhan orang juga jatuh dari viaduk saat menonton. Mereka kemudian dilarikan ke RS PHC, RSUD Dr. Soewandhie, ...

Hoax disekitar kecelakaan pesawat Lion Air JT 610

Image
Membahas soal berita bohong atau Hoax, seakan tidak ada habisnya, dari permasalahan suku agam dan ras. Seakan negara ini sedang tengelam dalam kebohongan yang disebarkan. Kasus kecelakaan pesawat Lion Air JT 610 pun tak luput dari sasaran hoax. Sesaat setelah hilang dan putus komunikasi. Banyak hoax beredar tentang nasib pesawat naas tersebut, kabar bohong soal pesawat ramai di jagat media sosial. Disinformasi yang beredar mencakup dari video dan foto kecelakaan pesawat yang pernah terjadi di masa lalu kembali dimunculkan oleh orang-orang yang tidak jelas, menjalar lewat grup WhatsApp dan media sosial. Salah satunya adalah foto tentang orang-orang yang memakai masker pesawat dan berswafoto di dalam pesawat. Informasinya, foto itu adalah kondisi terakhir korban pesawat Lion Air sebelum hilang kontak. Namun ternyata itu adalah kabar bohong. Foto tersebut adalah kondisi penumpang pesawat Sriwijaya saat turbulensi beberapa waktu lalu. Semua penumpang dan pesawat selamat. Selain itu, bereda...